Widget HTML #1

The Worlds Strongest Rearguard Light Novel Bahasa Indonesia Vol 6 : Chapter 5 - Part 6

Sekai Saikyou no Kouei Light Novel Bahasa Indonesia Volume 6 : Chapter 5 - Kejahatan Simian Lord

Part 6 - Melarikan Diri
Font Size : | |

Aku telah menduga selama ini Elitia mungkin menuju ke Blazing Red Mansion. Kami meminta kepada Kozelka dan Khosrow, lalu memperoleh izin sementara untuk mengikutinya ke labirin bintang lima. Seekers dengan gelar kehormatan tampaknya dapat meminta izin untuk memasuki labirin yang tidak dapat mereka akses jika ada semacam keadaan yang khusus. Elitia yang menjelajah ke dalam labirin yang berbahaya termasuk dalam kategori itu.

Aku meminta Adeline menentukan lokasi Elitia, persisnya dimana dengan Arrow Familiar-nya begitu kami sampai di lantai dua dan memanfaatkan kecepatan Alphecca yang luar biasa supaya bisa ngebut menuju titik itu. Kami menerobos gerbang luar benteng dengan menerapkan set damage dari Attack Support 1 tetapi segera menyadari bahwa kami juga perlu menembus dinding Purgatorial Prison.

“Tuan, tidak ada nyala api yang bisa menghalangi Arianrhod yang agung. Aku akan menembus penghalang ini.”

Silver Traces, salah satu skill Alphecca, memiliki efek ekstra-khusus: Ini memberinya kekuatan untuk menghancurkan rintangan apa pun yang dibuat oleh efek area di jalurnya. Kami terbang menembus api dan menemukan Elitia berdiri sendirian melawan Simian Lord dan antek-anteknya.

Empat dari kami telah terjun ke benteng di sambil naik Alphecca: Igarashi, Theresia, Seraphina, dan aku. Kami harus mengandalkan Silver Tracesnya untuk melarikan diri juga. Tapi itu hanya akan mungkin setelah kami menyingkirkan musuh supaya tidak membuntuti kami. Igarashi hampir berhasil membawa Elitia ke chariot Alphecca ketika salah satu antek-antek Simian Lord, seorang Seeker yang wajahnya tersembunyi di balik topeng kera, mengejarnya.

“Haaaah!!”

Ariadne, aku meminta dukunganmu!"

"Aku, Ariadne, menganugerahkan kepada penjaga dari perisai perkasa perlindunganku!"

Status Saat Ini

> ARIHITO mengaktifkan DEFENSE SUPPORT 1 Target: SERAPHINA

> ARIHITO meminta dukungan sementara dari ARIADNE Target: SERAPHINA

> ARIADNE mengaktifkan GUARD ARM

> SERAPHINA mengaktifkan AURA SHIELD

> SIMIAN LORD MINION: MARTIAL ARTIST mengaktifkan SEISMIC SKY WAVE Mengenai SERAPHINA

Kerusakan berkurang hingga setengahnya

> SIMIAN LORD MINION: DANCER mengaktifkan DANCING SICKLE Tidak ada kerusakan

“Urghhh!”

“Seraphina!”

“Atobe-san, lindungi aku…! Haaaaah!”

“Aku juga bisa melakukannya!… Yaaaaah!”

Status Saat Ini

> ARIHITO mengaktifkan ATTACK SUPPORT 2 Jenis Dukungan: FORCE SHOT (STUN)

> SERAPHINA mengaktifkan SHIELD SLAM Mengenai SIMIAN LORD MINION: MARTIAL ARTIST

Menyebabkan status STUN

> KYOUKA mengaktifkan THUNDERBOLT Mengenai SIMIAN LORD MINION: DANCER

Sengatan listrik ditiadakan

Menyebabkan status STUN

Seraphina menabrak Seniman Bela Diri (Martial Artist) dengan perisainya dan membuatnya terpental kebelakang sementara Igarashi, masih berpegangan pada Elitia, mengangkat tombak di tangan kanannya dan mengirim petir ke arah Penari (Dancer) untuk menghalangi kemajuannya. Tapi antek-antek terakhir, Terraformer, sedang mempersiapkan semacam serangan. Naluriku segera mengatakan apa pun itu akan berarti masalah.

“Oh tidak, kau tidak akan kubiarkan!”

Status Saat Ini

> SIMIAN LORD MINION: TERRAFORMER bersiap untuk mengaktifkan GRAVEL PATCH

> ARIHITO mengaktifkan FORCE SHOT (FREEZE) Mengenai SIMIAN LORD MINION: TERRAFORMER

Menimbulkan status FROZEN (BEKU)

Tindakan dibatalkan

Nama serangan yang akan datang saja memberitahuku bahwa entah bagaimana itu akan mengubah keadaan—aku tahu itu mungkin terdengar aneh datang dariku, tapi ini terasa sangat dekat dengan sihir.

“Hampir sampai… Atobe!”

Aku melompat dari Alphecca, mengambil Elitia dari tangan Igarashi, dan dengan cepat membawanya ke chariot. Theresia memberi kami waktu dengan mengalihkan perhatian Seniman Bela Diri, yang telah mendapatkan kembali pijakannya, dan menghindari setiap serangannya. Dia berhasil menghindari pukulannya, tetapi mungkin karena perbedaan level mereka, Seniman Bela Diri masih lebih unggul darinya.

“Theresia, mundur! Kita tidak dapat menggunakan Return Scroll di sini; kita harus pergi melalui gerbang!”

“……!”

“Atobe, Demon Monkey itu membidik kearah kita! Oh tidak, Thunderbolt-ku tidak akan berhasil!”

Simian Lord mengambil salah satu tongkat pemukul besi yang dia bawa di punggungnya dan menyerahkannya kepada bawahannya, Demon Monkey, yang mengayunkannya tinggi-tinggi dan mengarahkannya lurus ke arah kami.

“GRAAAAH!!”

“Tuan, target sebenarnya dari monster itu adalah—!”

Jika Silver Chariot dihancurkan, kami akan benar-benar terdampar. Demon Monkey menyadari ini dan mengarahkan pandangannya ke Alphecca. Kami hanya punya satu harapan untuk menghentikan tongkat pemukul raksasa itu.

“Haaah!”

“Seraphina, aku akan mendukungmu! Ariadne, tolong!”

O persenjataan Dewa Mekanik Stellar ini, jadilah perisai untuk memblokir semua bahaya!”

Status Saat Ini

> SERAPHINA mengaktifkan DEFENSIVE STANCE

> SERAPHINA mengaktifkan DEFENSE FORCE

> SERAPHINA mengaktifkan AURA SHIELD

> ARIHITO mengaktifkan DEFENSE SUPPORT 2 Jenis Dukungan: DEFENSE FORCE, AURA SHIELD

> ARIHITO meminta dukungan sementara dari ARIADNE Target:  SERAPHINA

> ARIADNE mengaktifkan GUARD VARIANT

>DEMON MONKEY GUARD mengaktifkan CATAPULTING CASTLE SIEGE Mengenai SERAPHINA

Tidak ada kerusakan

Serangan fisik dipantulkan

>Serangan yang dipantulkan mengenai DEMON MONKEY GUARD

“GAHEEE!!”

Proyektil yang ukurannya begitu besar jika dibandingkan dengan perisai Seraphina membuat tabrakan yang mengerikan saat bertabrakan— tetapi perisai itu tetap bertahan dan berhasil memantulkan tongkat pemukul itu kembali ke Demon Monkey.

Sayangnya, itu hanyalah pengalihan. Selama ini, Simian Lord hanya bermaksud agar Demon Monkey berfungsi sebagai pengalih perhatian yang dimaksudkan untuk memastikan bahwa serangannya sendiri pasti akan mengenai.

“GROAAAAAH!”

Status Saat Ini

>SHINING SIMIAN LORD mengaktifkan CONCEALED WEAPON CAST Mengenai ALPHECCA

Skill penangkapan tertanam pada Rantai yang terbentang dengan bola besi dibelakangnya, sudah dilemparkan oleh Simian Lord ke arah kami; hal itu menjerat chariot Alphecca dan melumpuhkannya.

"Inilah yang kamu cari... Dasar binatang licik!"

“Tunggu, Alphecca, aku akan membebaskanmu dari rantai itu!”

“Rantai itu sangat besar! Apa yang harus kita lakukan?! Seru Igarashi. “Tidak ada gunanya... Dia menarik kita masuk!”

Simian Lord menyeret Alphecca, dengan Elitia dan Igarashi di atasnya, ke arahnya hanya dengan menggunakan salah satu lengannya yang kuat. Alphecca memutar rodanya dan berusaha keras dengan semua yang dia miliki untuk menjauh dari binatang buas itu, tetapi Simian Lord menghentakan tumitnya ke tanah dan menariknya lebih dekat dan lebih dekat ke dia.

“…Tuan… Saya tidak dapat melepaskan wujud materialku sekarang.”

“Alphecca… jangan menyerah! Aku akan menyelamatkanmu, aku janji!” Teriakku.

Suara Alphecca bergetar ketakutan saat dia mulai goyah karena kekuatan luar biasa dari Simian Lord.

“Aku hanya meminta satu serangan. O Dewa Tersembunyi, aku memohon kepada-Mu untuk menggunakan Pedang Stellar ini dengan tangan-Mu yang suci!” Aku mendengar Murakumo berkata. Aku mengambilnya dari punggungku seolah-olah di bawah mantra; cahaya cemerlang berdenyut seperti detak jantung bersinar dari pedangnya.

“Pemujaku dalam bahaya yang dikonfirmasi. Permintaan Pedang Stellar disetujui. Sepuluh detik untuk memulai perangkat. Target pemutusan: Helltect Steel.”

“Kita butuh sepuluh detik! Igarashi, ayo serang Simian Lord bersamaku!”

“?!… Oke… Yaaaaah!”

Aku ingin menstunnya, meski hanya sekali. Itu mungkin tidak memberi kami sepuluh detik penuh, tetapi setidaknya itu akan memberi kami waktu.

Status Saat Ini

> ARIHITO mengaktifkan ATTACK SUPPORT 2 Jenis Dukungan: FORCE SHOT (STUN)

>SHINING SIMIAN LORD mengaktifkan DEMON HAND

> KYOUKA mengaktifkan THUNDERBOLT SHINING SIMIAN LORD memblokir serangan

Menentang status STUN

> ARIHITO mengaktifkan FORCE SHOT (STUN) SHINING SIMIAN LORD memblokir serangan

Menentang status STUN

“Dia mementalkan serangan kita begitu saja... Tangan itu diselimuti dengan sihir!”

“HOO-HEE HOO-HEE HOO-HEE!”

Simian Lord mencibir pada kami seolah-olah mengatakan, Yang kau lakukan tidak ada akan berhasil padaku. Monster ini mengolok-olok semua Seeker yang ditemuinya, bersenang-senang saat menyiksanya dan mempermainkan mereka. Dia telah meninggalkan luka yang dalam di hati Elitia sejak hari yang menentukan ketika dia bertemu dengannya. Dia juga telah mengorbankan banyak Seeker sampai tak terhitung jumlahnya. Kami tidak bisa membiarkan dia menang. Namun, tidak ada serangan kami yang membuat goresan pada monster, penjelmaan iblis ini.

“Atobe!”

Masih belum. Kita belum selesai!”

Aku mengeluarkan pistol magisku dan mengisinya dengan frost stone— dan kemudian teringat bahwa kami sudah sering melalui hal seperti ini sebelumnya. Aku harus percaya dia akan berada di sana sekali lagi. Begitulah cara kami selalu melakukannya.

Theresia, aku akan mendukungmu!”

Status Saat Ini

> ARIHITO mengaktifkan ATTACK SUPPORT 2 Jenis Dukungan: FREEZING BULLET

> THERESIA mengaktifkan SNEAK ATTACK Kerusakan pada SHINING SIMIAN LORD berlipat ganda

> THERESIA mengaktifkan BUTERFLY FROLIC Meningkatkan jumlah serangan

> THERESIA menyerang

Mengenai SHINING SIMIAN LORD 4 kali

Critical hit

> FREEZING BULLET diaktifkan 4 kali

Serangan titik lemah

Status FROZEN berkembang ke tahap kedua

Theresia telah menyembunyikan aura kehadirannya di tengah panasnya pertempuran yang kacau dan menyelinap di belakang Simian Lord.

Tiba-tiba, kupu-kupu biru terbang. Theresia menebas Simian Lord dari titik butanya, mengiris bulunya yang tebal dan menyemprotkan darahnya ke mana-mana. Aku menempatkan frost stone di ketapelku pada saat itu dan memasukkan frost stone lain yang kumiliki ke dalam pistol magis, menciptakan peluru magis yang ditembakan ke arah monster dengan kekuatan yang jauh lebih besar daripada Force Shot (Freeze)ku.

“GRO… OO!!”

Simian Lord melolong kesakitan. Serangan itu membuatnya benar-benar lengah. Dia jauh lebih kuat dari kami, tapi serangan ini menyakitkan. Belum lagi, sepertinya kami menemukan titik lemahnya: serangan dengan atribut yang berlawanan dengan api.

“GRAAAH… AAAAAH!”

Sepertinya Simian Lord jarang menerima serangan yang sebenarnya, karena bawahan Demon Monkey dan antek-anteknya terdiam membeku karena terkejut. Simian Lord melambaikan tangannya yang besar ke arah mereka dan memerintahkan mereka untuk menyerang.

“Nah… sudah terlambat. Waktunya habis.

Pemuja, terima kasih atas bantuannya. Aktivasi Stellar Sword dimulai: membuka Batasan Perangkat Persenjataan.”

Status Saat Ini

> ARIADNE memanggil GUARD ARM

> ARIADNE menggunakan MURAKUMO untuk mengaktifkan BLADE OF HEAVEN AND EARTH: STEEL SLICE

Guard Arms Dewa Mekanik yang telah melindungi kami begitu lama lagi-lagi muncul dan bersiap untuk menggenggam Murakumo, yang telah meninggalkan tanganku. Pada saat itu, Murakumo membesar ke ukuran yang sesuai dengan tangan raksasa itu. Tangan mekanik itu mengayunkan pedang yang diperbesar persis seperti yang selalu dilakukan Murakumo— dan melepaskan Blade of Heaven and Earth pada musuh kami.

Status Saat Ini

> BLADE OF HEAVEN AND EARTH: STEEL SLICE mengenai PURGATORIAL SHACKLES PURGATORIAL SHACKLES dihancurkan

Status tertangkap ALPHECCA telah dihapus

“Rantainya putus! Ariadne, kau luar biasa!” Seru Igarashi.

“Aku tak menduga Murakumo akan berubah begitu drastis di tangan Dewa Tersembunyi… Theresia-san, cepatlah ke sini! Kita harus melarikan diri!”

“……!”

Theresia mengaktifkan Accel Dash-nya dan berlari ke arah kami. Aku mengulurkan tanganku untuk menariknya ke atas chariot—namun.

“GRAAAAAAH!!”

Raungan Simian Lord mengguncang tanah di bawah kami. Sebuah simbol samar muncul dari ujung jarinya saat dia mengayunkan tangannya di udara, lalu dalam sekejap mata, itu melesat keluar dan menempel di bagian belakang leher Theresia.

“Theresia!”

Status Saat Ini

>SHINING SIMIAN LORD mengaktifkan ETCH-A-HEX Mengenai THERESIA

>SHINING SIMIAN LORD memulai penulisan SLAVE SEAL

“……!”

Sekarang di atas kereta, Theresia menggeliat kesakitan. Simian Lord telah melakukan sesuatu padanya. Alphecca mulai ngebut menuju pintu keluar; Aku menyampingkan rambut yang menutupi leher Theresia dan melihat bekas yang ditinggalkannya pada Theresia.

Itu adalah Segel Budak... Simian Lord ada hubungannya dengan ini. Dia pasti memiliki kekuatan untuk mengendalikan simbol-simbol ini... Begitulah cara dia memperbudak semua Seeker itu!

Tanda yang besar, gelap, seperti memar muncul di kulit leher Theresia. Dia akan dipaksa menjadi budak seperti yang lainnya saat Simian Lord menyelesaikan penulisannya.


“Tuan…,” Seru Alphecca, mendesakku untuk menghentikan pelarian kami.

Jika kami pergi seperti ini, maka Theresia akan…Tapi kami tidak punya pilihan lain.

Bawa kami keluar dari sini! Dengan kecepatan penuh, Alphecca!”

“…Dipahami.”

Status Saat Ini

> ALPHECCA mengaktifkan BANISHING BURST Kecepatan meningkat dan melampaui batas

Menambahkan FLOATING SPECTER

>ALPHECCA mengaktifkan SILVER TRACES Melewati PURGATORIAL PRISON

Kami melewati api yang mengamuk dan berhasil keluar dari benteng.

Status Saat Ini

> SIMIAN LORD MINION: HEALER mengaktifkan HEAL WOUND Target:SHINING SIMIAN LORD

> SIMIAN LORD MINION: HEALER mengaktifkan SANITIZE Target: SHINING SIMIAN LORD

Aku berhasil membaca pemberitahuan terakhir ini tepat sebelum kami keluar dari jangkauan lisensiku dapat menerima sinyal. Itu adalah teman Elitia, Rury— dan dia memberikan bantuan kepada Simian Lord.

“Arihito… maafkan aku… aku berjanji kita akan melakukan ini bersama, tapi…”

Elitia tersadar, aman dalam pelukan Igarashi. Aliran air mata tak terbendung tumpah di pipinya.

“Ini bukan salahmu. Aku tahu ini mungkin saja terjadi... Aku punya firasat kau akan bergegas ke sini secepat mungkin. Tapi kita mendapatkan informasi berharga berkat itu.” Rury masih hidup, budak dari Simian Lord atau tidak.

“Aku berjanji padamu —kita akan kembali… Kita punya perhitungan besar untuk diselesaikan dengan Simian Lord itu sekarang. Kita akan membuatnya menerima balasannya.”

“……”

Kami harus mengalahkannya sebelum penulisan Segel Budak di kulit Theresia bertahan selamanya. Itu adalah akhir yang pahit dari pertemuan pertama kami dengan Simian Lord. Namun, aku merasakan tekad yang tenang di mana mungkin ada kemarahan. Kami akan menjadi orang yang menutup tirai terakhir dari tragedi konyol yang telah dimulai oleh Simian Lord ini.

Theresia dengan lembut meletakkan tangannya di atas tinju yang tanpa sadar kukepalkan.

Aku bersumpah pada diriku sendiri, aku akan membatalkan kutukan yang telah menimpanya. Kami punya tujuh hari di sini. Tujuh hari untuk mengambil kembali semua milik kami. Saat kami membuat jarak lebih jauh antara kami dan benteng yang dipenuhi ratusan kobaran api, roda gigi di pikiranku mulai berputar. Aku sudah mulai merencanakan kembalinya kami yang tak terhindarkan.


TL: Drago
EDITOR: Drago Isekai
<<-PREV TOC NEXT->>